PALU – Kekompakan yel-yel Paskibraka Sulawesi Tengah rupanya berhasil memikat hati Gubernur Dr. H. Anwar Hafid, M.Si. Dalam momen pengukuhan 69 anggota Paskibraka Sulawesi Tengah Tahun 2025 di Hotel Santika, Jumat sore (15/8/2025).
Gubernur bahkan berkeinginan menjadikannya sebagai yel-yel resmi Pemerintah Provinsi.
“Saya suka sekali yel-yel ini dan saya ingin dengar sekarang,” ucap Gubernur saat memberikan sambutan di hadapan para anggota Paskibraka yang baru saja dikukuhkan.
Bagian dari yel-yel yang berbunyi “Berani Cerdas, Berani Sehat, Sulteng Nambaso Sukses!” diakui gubernur mampu membakar semangat siapa saja yang mendengar. Karena itu, ia meminta agar yel-yel tersebut diadaptasi menjadi identitas resmi semangat Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.
“Nanti jadikan yel-yel Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah,” imbuhnya menegaskan.
Lebih lanjut, Gubernur menekankan bahwa menjadi anggota Paskibraka adalah pijakan awal menuju masa depan yang cerah. Ia menyebut, banyak tokoh besar dunia yang reputasinya sudah dibangun sejak usia muda lewat karya dan prestasi.
“Masa depan kalian ditentukan dari karya-karya kalian di waktu muda,” tegasnya, sembari meyakinkan bahwa pilihan menjadi anggota Paskibraka adalah keputusan tepat.
Sebagai teladan kaum muda, Paskibraka juga diharapkan mampu menjaga nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme, sekaligus menularkannya ke masyarakat luas. Menurut gubernur, hal itu tidak boleh berhenti hanya pada momentum peringatan Hari Kemerdekaan.
“Tidak boleh berhenti hanya pada momen HUT saja,” pesannya agar nilai-nilai tersebut terus dihidupkan dalam diri setiap anggota Paskibraka.
Menutup sambutannya, Gubernur Anwar Hafid berharap Paskibraka Sulteng 2025 dapat sukses melaksanakan tugas pengibaran dan penurunan Bendera Merah Putih di halaman kantor gubernur pada 17 Agustus 2025 mendatang.
“Kalian pasti bisa melaksanakan tugas dengan lancar,” serunya.
Pengukuhan tersebut turut dihadiri Ketua TP-PKK Provinsi Sulteng Ir. Sry Nirwanti Bahasoan, jajaran forkopimda, Kepala Badan Kesbangpol Drs. Arfan, M.Si, serta para mitra kerja terkait.**