PALU – Delapan Kecamatan se-Kota Palu hari ini (17/2/2024) dijadwalkan akan mengelar rapat pleno rekapitulasi surat suara Pemilu 2024 yang dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu.
Ketua KPU Kota Palu, Idrus, menjelaskan, delapan kecamatan di Kota Palu akan mulai melakukan pleno rekapitulasi surat suara, karena 46 Kelurahan di Kota Palu telah melakukan pengumuman salinan C1 pada Jumat (16/2/2024).
“46 Kelurahan sudah umumkan salinan C1, jadi besok semua kecamatan akan lakukan pleno rekapitulasi surat suara,” jelasnya, Jumat (16/2/2024).
Idrus mengapresiasi para penyelenggara pemilu di tingkat kelurahan maupun kecamatan dan seluruh pihak yang telah melaksanakan dan berupaya dengan sebaik-baiknya menjalankan proses pemungutan suara agar bisa berjalan dengan lancar dan aman.
Penyelenggara telah menyiapkan semua kelengkapan yang diperlukan untuk penghitungan suara. Seluruh kotak suara telah terkumpul dari seluruh TPS kelurahan-kelurahan di Kota Palu.